Harga Bekas Samsung Galaxy C9 Pro Terbaru

Samsung Galaxy C9 Pro sebenarnya adalah smartphone Samsung yang sudah rilis sejak bulan November 2016. Namun smartphone yang satu ini baru dipasarkan di Cina dan India saja, sedangkan di Indonesia baru mulai dipasarkan pada awal April 2017. Artinya kita sudah ketinggalan sekitar 5 bulan sejak pemasaran pertamanya.


Smartphone Galaxy C9 Pro termasuk salah satu ponsel pintar dengan spek yang tinggi, memiliki layar 6 inchi dengan resolusi 1080x1920 pixels yang sudah dilengkapi dengan corning gorilla glass. Sayangnya masih memakai android marshmallow dan prosesor Qualcomm MSM8976 Snapdragon 653 yang dianggap kurang bagus saat ini.

Untuk ruang penyimpanannya, C9 Pro menyediakan slot memori hingga 256 GB, dengan memori internal di dalamnya sebesar 64 GB dan RAM 6 GB yang merupakan salah satu ponsel dengan RAM terbesar saat ini di Indonesia.

Kamera yang ada pada Samsung Galaxy C9 Pro adalah dual kamera 16 MP, dilengkapi pula dengan baterai berkapasitas 4000 mAH.

Ada banyak kelebihan yang diberikan Samsung pada seri C9 Pro ini, salah satunya adalah layar dan memori yang besar. Namun beberapa pengamat menyebut bahwa C9 pro memiliki kekurangan pada penggunaan baterai yang tak bisa dicopot dan prosesor yang kurang mantap.

Untuk lebih jelasnya, berikut adalah spesifikasi lengkap Samsung Galaxy C9 Pro :
  • Jaringan : GSM / HSPA / LTE
  • Rilis : November 2016
  • Dimensi : 162.9 x 80.7 x 6.9 mm
  • Berat : 189 g (6.67 oz)
  • SIM : Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
  • Tipe layar : Super AMOLED capacitive touchscreen, 16M colors
  • Ukuran layar : 6.0 inches (~75.5% screen-to-body ratio)
  • Resolusi : 1080 x 1920 pixels (~367 ppi pixel density)
  • Proteksi : Corning Gorilla Glass (unspecified version)
  • Sistem operasi : Android OS, v6.0.1 (Marshmallow)
  • Chipset : Qualcomm MSM8976 Snapdragon 653
  • CPU : Octa-core (4x1.95 GHz Cortex-A72 & 4x1.4 GHz Cortex-A53)
  • GPU : Adreno 510
  • Memory Card slot : microSD, up to 256 GB (dedicated slot)
  • Internal : 64 GB, 6 GB RAM
  • Kamera : dual 16 MP
  • Baterai : Non-removable 4000 mAh battery
  • Pilihan warna : Gold, Pink Gold, Black
Untuk harganya sendiri berkisar di angka Rp 5.800.000, 00 dan bisa anda dapatkan di beberapa toko online yang menyediakannya di Indonesia. Namun karena sudah cukup lama rilis, ternyata harga bekasnya juga sudah keluar di pasaran, berkisar di angka Rp 4 jutaan saja.
Harga Bekas Samsung Galaxy C9 Pro Terbaru Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Mr Sun

Popular Posts