Harga Tablet Alcatel A30 dan Spesifikasi Terbarunya

Alcatel A30 menjadi tablet terbaru yang akan segera dirilis oleh Alcatel pada bulan Mei 2017 ini, tablet yang satu ini cukup menarik perhatian karena memiliki spek yang bagus dengan fitur terbaru di dalamnya. Diharapkan A30 bisa menjadi salah satu produk tablet alcatel yang mampu bersaing di pasaran, khususnya untuk menyaingi produk-produk sekelasnya dari Cina.


A30 akan dilengkapi dengan prosesor snapdragon SoC dengan quad-core 1.1GHz dan CPU snapdragon terbaru. Menggunakan android Nougat 7.1 terbaru, tablet yang satu ini memiliki akses yang mantap dari segi jeroannya.

Tablet yang satu ini memiliki layar sebesar 8 inchi dengan resolusi 1280 x 800 pixels, sedangkan untuk baterai tablet ini berkapasitas 4000 mAH yang mampu digunakan dalam waktu lama.

Untuk ruang penyimpanannya, mereka menyediakan RAM berukuran 2 GB dengan memori internal di dalamnya yang punya kapasitas 16/32 GB. Spek ruang penyimpanan ini sudah lumayan besar untuk seukuran tablet kelas menengah.

Spesifikasi lengkap alcatel A30
  • SIM : single SIM
  • Layar : 8 inchi
  • Resolusi : 1280 x 800 pixels
  • Chipset : Snapdragon SoC with quad-core 1.1GHz
  • CPU : Snapdragon
  • OS : Android Nougat 7.1
  • RAm : 2 GB
  • ROM : 16/32 GB
  • Kamera : dual kamera 5 MP
  • Baterai : 4000 mAH
Harga Alcatel A30 ini diperkirakan akan dijual di harga $125 atau kisaran Rp 1,7 jutaan. Tablet yang satu ini bisa menjadi pilihan yang tepat untuk anda yang sudah bosan menggunakan smartphone dan ingin tablet yang punya layar lebih lebar.
Harga Tablet Alcatel A30 dan Spesifikasi Terbarunya Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Mr Sun

Popular Posts